Bahan:
- 500 gr udang, ukuran sedang
 
- 3 lbr daun jeruk
 
- 1 batang serai
 
- Garam secukupnya
 
- 1 sdt gula merah
 
- Gula pasir secukupnya
 
- 1 sdm kaldu bubuk
 
- 130 ml santan encer
 
- 100 ml santan kental
 
Bumbu yang dihaluskan:
- 4 buah cabai merah
 
- 5 siung bawang merah
 
- 4 siung bawang putih
 
- 1 sdt ketumbar bubuk
 
- 1 ruas kunyit
 
- 1 ruas jahe
 
- 3 butir kemiri
 
Cara Membuat:
- Bersihkan udang dari kulitnya, cuci bersih dan tiriskan.
 
- Tumis bumbu yang telah dihaluskan, tambahkan daun jeruk dan serai. Tumis hingga harum.
 
- Masukkan udang, tumis hingga berubah warna. Tambahkan garam, gula merah, dan kaldu bubuk.
 
- Tambahkan santan encer, aduk rata dan masak hingga mendidih.
 
- Tuangkan santan kental, kemudian aduk perlahan dan masak hingga bumbu menyusut. Matikan kompor.
 
- Sajikan udang bumbu rendang dengan nashi hangat.
 
 
							 
							 
							
						 
													
							
Pendapat pembaca